sarana edukatif, membahas segala sesuatu terkait aquascape

Saturday, 2 February 2019

Mengenal Ikan Platy - The Moonfish


Ikan Platy asli berasal dari Amerika Utara dan Amerika Tengah. Ikan ini menempati perairan sungai yang bergerak lambat dengan dasar lumpur dan juga rawa-rawa. Ikan ini lebih suka air dengan pH 7,0-8,0, kekerasan 10° hingga 25° dGH dan suhu 65°F -78°F.

Ikan Platy adalah ikan kecil yang cocok untuk akuarium kecil. Ikan platy memiliki warna asli orange cerah, namun bisa memiliki warna dan corak lain karena ikan platy memiliki banyak jenis. Platy Betina memiliki sirip dubur berbentuk kipas, perut lebar dengan bintik gelap dan biasanya lebih besar daripada jantan pada usia yang sama. Betina bisa mencapai ukuran hingga 7 cm sedangkan jantan bisa tumbuh hingga 6 cm. Mereka mencapai kematangan seksual setelah 3-4 bulan dan bereproduksi dengan mudah. Ikan ini adalah omnivora dan di alam liar memakan beberapa jenis tanaman dan krustasea kecil, serangga dan cacing. Dalam kondisi peliharaan, dia biasa memakan pellet ikan, serta cacing darah beku-kering atau Tubifex. Ikan platy juga suka makan beberapa sayuran seperti mentimun, selada, bayam, atau kacang polong. Ikan platy bisa hidup hingga 5 tahun atau lebih jika dirawat dengan baik.

Gambar terkait

Nama Ilmiah: Xiphophorus maculatus
Nama Umum: Ikan Platy, moonfish
Asal: Amerika Tengah
Ukuran Dewasa: 5 cm
Perilaku: Damai
penempatan: Seluruh area akuarium
Diet: Omnivora
Pembiakan: Livebearer (beranak)
Tingkat perawatan: Mudah
PH air: 7.0-8.0
Kekerasan Air: 10 ° hingga 25 ° dGH
Suhu Air: 65°F - 78°F
Gerakan Air: Lemah
Pencahayaan: Sedang
Umur: 5 tahun atau lebih
Share:

1 komentar:

ANEKA CARA BLOG said...

pengen pelihara ikan

anekacarablog.cf

RECENT COMMENTS

Video of the Day

Nice product of the day

Followers